
Sains
Pesawat Hipersonik Venus Aerospace Bisa Kelilingi Bumi Cuma 1 Jam
Teknologi hipersonik yang sedang populer saat ini juga merasuki industri pesawat luar angkasa. Terbaru, Venus Aerospace meluncurkan desain pesawat hipersonik berkecepatan Mach 9 yang mirip mata panah. Pesawat yang diberi nama Stargazer dari startup Deep Tech milik Venus Aerospace diklaim mampu mengitari Bumi dalam waktu satu jam. Stargazer adalah kendaraan hipersonik konseptual pertama Venus Aerospace yang berbasis di Houston, Texas.
Scroll